Proses Pembentukan Opini Publik


Proses terbentuknya opini publik melalui beberapa tahapan yang menurut Cutlip dan Center ada empat tahap, yaitu :

  1.   Ada masalah yang perlu dipecahkan sehingga orang mencari alternatif pemecahan.
  2. Munculnya beberapa alternatif memungkinkan terjadinya diskusi untuk memilih alternatif
  3.   Dalam diskusi diambil keputusan yang melahirkan kesadaran kelompok.
  4.  Untuk melaksanakan keputusan, disusunlah program yang memerlukan dukungan yang lebih luas.

Opini publik sudah terbentuk jika pendapat yang semula dipertentangkan sudah tidak lagi dipersoalkan. Dalam hal ini tidak berarti bahwa opini publik merupakan hasil kesepakatan mutlak atau suara mayoritas setuju, karena kepada para anggota diskusi memang sama sekali tidak dimintakan pernyataan setuju. Opini publik terbentuk jika dalam diskusi tidak ada lagi yang menentang pendapat akhir karena sudah berhasil diyakinkan atau mungkin karena argumentasi untuk menolak sudah habis.

Berdasarkan terbentuknya opini publik, kita mengenal opini publik yang murni. Opini publik murni adalah opini publik yang lahir dari reaksi masyarakat atas suatu masalah (isu). Sedangkan opini publik yang tidak murni dapat berupa :

  1. Manipulated Public Opinion, yaitu opini publik yang dimanipulasikan atau dipermainkan dengan cerdik
  2. Planned Public Opinion, yaitu opini yang direncanakan
  3. Intended Public Opinion, yaitu opini yang dikehendaki
  4. Programmed Public Opinion, yaitu opini yang diprogramkan
  5. Desired Public Opinion, yaitu opini yang diinginkan

Leave a Reply